 
  
    						 
                               
Sobat Karkes,
Dalam rangka mewujudkan pelayanan publik yang prima, transparan, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat, Balai Kesehatan Kerja (BKK) Kelas I Palembang secara berkala melaksanakan survei untuk mengukur persepsi serta tingkat kepuasan pengguna layanan.
Hasil survei yang dilaksanakan pada Triwulan III Tahun 2025 menunjukkan capaian yang sangat baik. Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) tercatat sebesar 95%, yang menunjukkan bahwa mayoritas pengguna layanan merasa sangat puas terhadap mutu pelayanan yang diberikan.
Untuk Indeks Persepsi Antikorupsi (IPAK), diperoleh nilai sebesar 95,55%. Capaian ini merupakan wujud nyata komitmen seluruh jajaran BKK Kelas I Palembang dalam menjunjung tinggi integritas dan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance).
Sementara itu, Indeks Persepsi Kualitas Pelayanan (IPKP) mencapai nilai 94,74%, yang menggambarkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap profesionalitas penyelenggara layanan serta kualitas hasil layanan yang diberikan.
BKK Kelas I Palembang berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi dan inovasi guna menjaga serta meningkatkan mutu pelayanan di masa mendatang.
#bkkpalembang
#PACAK
#ditjenP2
#kemenkes_ri
